Kolom Blog Adhi Ksp: Sekaranglah Saatnya Anda Mulai Nge-Blog!
Kolom Blog Adhi Ksp Sekaranglah Saatnya Anda Mulai Nge-Blog! Saya termasuk orang yang gembira melihat banyak teman saya di Kompas kini mulai menyadari pentingnya memiliki weblog. Andi Suruji misalnya, kini sudah memiliki blog. Bahkan Andi alias DIS baru saja membuat blog baru lagi, khusus soal " indeks-Kompas 100 ". Blog ini, kata DIS, akan dimasukkan dalam Kompas Megaportal yang berwajah baru. Selain Andi, Budiman Tanuredjo (BDM) dan Mohammad Nasir (NAS) juga sudah memulai membuat blog. Sejak awal saya sebetulnya mengusulkan agar semua jurnalis Kompas memiliki weblog. Saya membayangkan jika jurnalis senior seperti Budiarto Shambazy alias BAS mengumpulkan tulisan-tulisan "Politika"-nya di blognya. Wartawan senior seperti Ninok Leksono (NIN) banyak menulis tentang iptek. Kumpulan tulisan soal iptek-nya pasti tetap perlu dibaca sampai kapanpun. Bahkan dapat menjadi bahan belajar oleh siapapun. Cerita pendek Bre Redana (BRE) atau Putu Fajar Arcana (CAN) yang dimuat